Teach Write Learn

 

Webinar Pembuatan RPP Satu Halaman

1 komentar
RPP Satu Halaman

Libur semester satu di periode tahun ajaran 2020-2021 ini ternyata tidak benar-benar libur bagiku. Beberapa diklat dan pelatihan ternyata berhasil menggugah para guru untuk mengikutinya. Salah satunya adalah webinar yang disampaikan oleh grup kkg mgmp serta forum pokjawas madrasah nusantara dengan izin acara dari GTK Madrasah. Dalam pelaksanaannya saya ikut sebagai peserta dan merangkap panitia juga. Sungguh pengalaman yang menyenangkan bisa menimba ilmu bersama dalam sebuah webinar.

RPP satu halaman yang sudah diumumkan oleh pa Nadiem Makarim di tahun 2019 tersebut nyatanya dipadukan dengan adanya kurikulum darurat terkait pandemic Corona. Meski sudah berjalan satu semester lebih semenjak peluncuran RPP satu halaman ini, namun pengaplikasiannya masih tetap saja menimbulkan beragam pertanyaan dari para guru-guru hebat nusantara.

Diadakannya webinar RPP satu halaman ini sebenarnya mempunyai tema Pelatihan Penyusunan Perangkat Pembelajaran Lengkap. Namun di sini saya akan lebih menyoroti perihal RPP satu halaman dari sekian banyaknya perangkat pembelajaran lainnya seperti Program semester, program tahunan atau beragam pernak Pernik lain perangkata pembelajaran yaitu KKM, Analisis butir soal.

Meski kini sudah akan memasuki semester dua atau semester genap, tak mengapa kami menggelarnya saat ini berhubung banyak sekali yang tertarik akan pembahasan perihal perangkat pembelajaran ini terhubung pandemic covid 19 yang berhubungan dengan permasalahan jam pelajaran yang berkurang tidak seperti biasanya. Juga kurikulum darurat yang mengharuskan adanya keterkaitan sosialisasi covid 19 ini dengan pelajaran yang kita ampu yang akan kita berikan materinya kepada para murid.

Hal ini juga diselenggarakan dalam rangka mempersiapkan akreditasi nasional 2021. Dimana untuk membantu para guru agar tertib administrasi dan tentunya untuk merasakan manfaat dari tertib administrasi yang dibuatnya. Bukan hanya sebagai pelengkap untuk supervisi, penilaian kinerja guru, penilaian kinerja kepala madrasah/sekolah, penilaian kinerja pengawas, bahkan bukan hanya untuk pangkat ataupun akreditasi seperti yang di awal saya katakana sebelumnya. Tapi pernagkat pembelajaran lengkap ini yaitu untuk acuan mengajar para peserta didik.

Flyer Kegiatan Webinar Sebagai Perekrut Awal Peserta

Flyer Pelatihan RPP


Dengan adanya flyer webinar yang menjadi penyemangat penyelenggara untuk memotivasi para guru ikut serta memberi nuansa positip. Nara sumber yang banyak yang berasal dari latar belakang yag beragam memberi sentuhan tersendiri pada webinar ini. Tak tanggung-tanggung kurang lebih 15 nara sumber berhasil dijaka untuk bekerjasama memeriahkan dan mensukseskan acara webinar ini.

Dalam acara ini setidaknya ada kurang lebih 400 peserta dari beragam latar belakang mata pelajaran yang berbeda-beda di seluruh nusantara. Tidak hanay di jawa barat namun dari serang pulau pun ada dalam pelatihan ini. Terlihat antusiasme para guru dalam menanti semester genap ini. Pendaftaran dari tanggal 16-22 Desember 2020. Paparan materi tanggal 23-24 Desember 2020. Pembimbingan tanggal 25-31 Desember 2020.

Adapun pemateri sebagai berikut : DR. Toni Taharudin, M.Sc (Ketua BAN SM), DR Marjuki, M.Pd (LPMP Jawa Timur), DR. Yeni Hendriani (P4TKIPA Bandung), DR. Ratna Farwati, M.Pd (Dosen Universitas Sriwijaya), Drs. Suhara, M.Pd (Dosen FMIPA UPI), M. Lutfillah, S.Ag, M.Ag (Ketua FKG Fiqih MA Nasional), DR. Ridwan Efendi, M.Pd (Dosen FMIPA UPI), Ade Suryanda, S.Pd, M.Si (Dosen Universitas Negeri Jakarta), Jhon Adi, S.Pd, M.Pd (Banda Aceh), DR. H. Sholehudin, S.Ag, M.PdI (Balai Diklat Keagamaan Surabaya), DR. Kusnadi, M.Si (Dosen FMIPA UPI), Drs. Abdul Latief, M.Pd (Ketua FK MGMP Geografi Prov. Jawa Barat), Drs. Wawan Sunawan, M.Pd (MAN 6 Tasikmalaya), DR. Yun Yun Yunadi, Lc.MA(Pengawas DKI Jakarta), dan Dr. Marjuki, SE., M.Ag (Balai Diklat Keagamaan Bandung) serta tentunya DR. Muhammad Zain, M.Pd (Direktur GTK Madrasah).

Proses Pelatihan Penyusunan Perangkat Pembelajaran

Proses Pelatihan RPP


Dalam pelatihan kali ini saya masuk sebagai penanggung jawab di grup IPS Terpadu MTs. Namun sebelum masuk ke dalam grup kecil ini, semua peserta dijadikan satu dalam webinar untuk diberikan beberapa materi-materi terkait pelatihan ini. Adapun materi yang ditampilkan yaitu mengenai Instrumen Akreditasi Satuan Pendidikan, Model-model Pembelajaran, RPP Satu Lembar, Perangkat Pembelajaran Lengkap.

Pelaksanaan pemaparan umum dilaksanakan pada tanggal 23-24 Desember 2020 yang berlangsung dari pukul 9 pagi hingga pukul 3 siang. Dalam pemaparan di hari pertama ini semua guru mengikuti webinar, dan belum terbagi-bagi menjadi kelompok kecil. Lalu kemudian di tanggal 24 DEsember dibagi-bagi webinar perkelas dengan pemateri yang telah dijadwalkan sebelumnya. Adapun untuk IPS Terpadu MTs adalah Pa Didin (Pengawas IPS Bandung yang juga sebagai ketua panitia) beserta pa Kusnadi (Dosen UPI). Di kelas kecil setelah dipaparkan materi dari para naras umber maka dilanjut dengan penugasan.

Adapun penugasan diberi dua bagian yaitu tugas individu dan tugas kelompok. Dimana waktu penyelesaian tugas yang diberikan oleh panitia dari 23 sampai 31 DEsember. Dalam penugasan ini peserta dapat bertanya langsung dengan pemateri dan saling sharing materi terkait dengan tugas. Dilakukan pula webinar untuk presentasi penugasan peserta yang diadakan pada tanggal 30 serta penutupan tanggal 31 Desember 2020.

Adapun penugasan yang harus dilkerjakan peserta yaitu sebagai berikut :

Tugas Pilihan :

1.       Program tahunan

2.       Program Semester

3.       Analisis SKL KI KD

4.       Silabus

5.       Penghitungan KKM

6.       Penilaian Sikap

7.       Penilaian Kinerja

8.       Penilaiaian Pengetahuan

9.       Kisi-kisi Soal

10.   Analisis Butir Soal(5 Soal saja)

11.   Program praktik 1 bab saja.

Tugas Wajib Perorangan membuat RPP diambil dari KD/Kompetensi Dasar apa dan kelas berapa.

Baiklah guy itu saja cerita mengenai webinar pelatihan pembuatan RPP satu halaman ya guys. Semoga manfaat dan dapat menginspirasi untuk terus berlatih dengan mengikuti beragam pelatihan agar dapat lebih menjiwai menjadi seorang guru.

 

  

Maulina Ismaya Dewi
Seorang ibu dari tiga orang anak, dan guru di sekolah yang mencintai dunia literasi. Pembelajar yang terus belajar untuk peningkatan kualitas diri, dan agar bermanfaat bagi sesama dunia akhirat. Berharap menggapai Husnul Khotimah, dan taman surga terindah.

Related Posts

1 komentar

  1. MasyaAllah mantap mbak liburan produktif. Sepertinya sudah jadi nih RPPnya mbak Maul selama satu semester

    BalasHapus

Posting Komentar