Teach Write Learn

 

Bersyukur Mengikuti Blogspedia Coatching Batch 1

 

Blogspedia coatching

Assalamu’alaikum guys apa kabarnya hari ini? Semoga sehat terus dan selalu dalam lindungan-Nya ya guys. Kali ini aku akan membahas mengenai suatu event yang sangat istimewa bagiku. Event ini merupakan sesuatu yang memberi motivasi di bidang kepenulisan. Yang tak lain adalah kepenulisan khusus artikel blog. Nama kelas ini Blogspedia Coatching Batch 1 dimana mba Marita Ningtyas sebagai coatch di dalam kelas ini.

Sangat bersyukur mengikuti Blogspedia Coatching Batch 1 ini dimana banyak sekali manfaat dari ilmu-ilmu per blogan yang mba Marita berikan. Dengan sistem gugur dimana yang bila tak mengerjakan tugas maka akan dapat tendangan mba Marita, yaitu sebuah ungkapan kick dari mba Marita atau dikeluarkan dari grup kelas blogspedia coatching batch 1 ini. Semua itu dilakukan agar para peserta mempunyai rasa disiplin dan tanggug jawab yang tinggi.

Dalam pelatihan ini tak dipungut biaya sepeserpun alias gratis. Namun istimewanya proses pelatihan ini memiliki pelayanan seperti pelatihan-pelatihan berbayar. Ibarat moto restoran yaitu pelayanan bintang lima meski tempat kaki lima. Nah, begitupula dengan pelatihan ini. Meski tanpa bayar tapi pelayanan penyampaian ilmu akan nampak professional dan penuh kesabaran diberikan oleh mba Marita. Ah bersyukurnya aku, terimakasih coatch Marita Ningtyas 😊

Dapat dibayangkan kesibukan mba Marita yang mempunyai anak dua dengan beragam aktifitas kepenulisan lainnya. Beliau masih menyempatkan diri sharing ilmu kepenulisan blog pada kelas ini. Sungguh sesuatu yang nampak istimewa di mataku. Oleh sebab itu dari ketulusan mba Marita membuat berkah semua tulisan kukerjakan dengan senang hati meski ditempa beragam permasalahan mulai dari awal aku operasi tumor sampai kondsi fisik kurang sehat dan beragam kesibukan lainnya, namun semangat pancaran keberkahan itu tetap ada.

Awal Ikut Blogspedia Coatching Batch 1

Awal info mengenai blogspedia coatching batch 1 ini berasal dari seorang teman dalam grup youtube walking bernama Pa Ilham. Beliau awalnya menginformasikan mengenai lomba menulis di blog maka saya tertarik. Yang jadi kendala adalah saya sedikit banyak bisa untuk menulis namun banyak sedikitnya sangat belum memahami dunia perblogan. Karena lomba menulisnya dalam blog jadi ya sudah sepaket kalau bisa menulis sebaiknya bisa juga ge blog donk, iya kan iya dong hehe.

Blogspedia Coatching

Dari peristiwa itu aku mencoba bertanya lebih dalam tentang dunia perblogan tanpa malu-malu, karena bagiku ga ada persoalan dengan rasa malu untuk sebuah ilmu ya guys. Karena sungguh aku baru tau kulitnya saja mengenai dunia perblogan ini dan pernah dua kali ikut sebuah pelatihan namun sepertinya belum berbekas karena memang hanya kulit juga pelatihan-pelatihan sebelumnya yang aku ikuti itu. Aku pun mulai mencari info-info dunia perblogan.

Alhasil ada info segar dimana dari pa Ilham ini aku diberitahu ada kelas blogspedia coatching batch 1 ini. Dan ternyata mba Marita satu grup juga di grup youtube walking bersamaku. Awalnya sempat belum ppercaya diri gitu eh tapi berbekal kekuatan baja seperti ironman akhirnya aku tekadkan baja menjadi kebulatan tekad, hehe maaf ya guys kok jadi iron man makan tomat, ga berkenan amat, tulisanku sedang terlalu bersemangat guys maaf hihi.

Lanjut kepada tindak lanjut proses pendaftaran yang klik link lalu mengisi beberapa pertanyaan penting dari mba Marita. Dan ternyata ini perlu penyaringan guys, hingga akhirnya setelah beberapa waktu menunggu kuucapkan rasa syukur terdalam karena diterima juga oleh mba Marita di kelas blogspedia coatching batch 1 ini. Thanks mba Marita 😊

Mater-materi Dalam Blogspedia Coatching Batch 1

Blogspedia Coatching

Materi-materi yang disampaikan oleh mba Marita benar-benar istimewa semua. Masyaalloh Barokalloh selalu ku gumamkan dalam hati setiap ku lihat materi dar mba Marita di goggle class room ku dalam kelas blogspedia coatching batch 1 ini. Baiklah guys kita cek satu persatu apa saja materi-materi berbobot yang mba Marita suguhkan dalam kelas ini, ok Check it out guys.

1.       Balajar Adab

Ilmu pertama yang diberikan yaitu mengenai adab. Ini sangat penting karena dimanapun kapanpun adab menjadi hal yang utama sebelum kita harus mengemban sebuah ilmu. Tak terkecuali ilmu perblogan ini juga guys. Tulisan artikel ku tentang Adab dalam blog ada juga guys sebagai salah satu tugas.

2.       Mengenal Niche dan Istilah Blogging

Ternyata hal ini jangan dianggap remeh guys, sebuah niche. Sejak awal sudah semestinya kita merencanakan niche apa yang akan kita pakai. Meski aku lebih concern di dunia Pendidikan namun sepertinya lebih enak gado-gado campuran ya guys. Dan pada materi ini juga diperkenalkan beberapa istilah di dunia perblogan yang harus kita mengerti.

3.       Membuat Blog

Untuk pembuatan blog ini akan dituntun oleh mba Marita dari nol. Namun bagi yang sudah memiliki blog dapat langsung melanjutkan dan tak perlu memulai dari awal. Aku termasuk yang melanjutkan saja guys. Karena sudah ada tiga blog ku yang terbengkalai jadi ya sebaiknya ketiga blog tersebut minimal salah satunya wajib di optimalkan dengan aktif. Di kelas ini kita menggunakan blogspot guys.

4.       Mengenal Blogspot dan Fiturnya

Pada materi ini kita diperkenalkan lebih dalam masing-masing fungsi dari fitur yang ada dalam blogspot. Tentunya hal ini agar bisa lebih terarah nantinya dalam mengatur beragam permasalahan dalam template blog dan lain halnya seputar perblogan.

5.       Story Telling dan Copy Writing

Dalam hal ini kita akan dikenalkan lebih dalam apa  itu story telling begitupula dengan copy writing. Semua terangkum dalam artikel-artikel di blogku.

6.       Menulis Artikel

Dalam menulis artikel di kelas blogspedia coatching batch 1 ini memiliki tema di setiap minggunya. Yaitu mulai dari menulis artikel ulasan produk, artikel tempat wisata, artikel tips, artikel kuliner, artikel review buku atau review film, hingga artikel ulasan sebuah event. Sehingga kita bisa memilih banyak nice hingga akhirnya diharapkan kita dapat menentukan nantinya niche yang paling tepat untuk kita.

7.       Teknik Menulis dengan SEO

Di sini kita akan diajarkan bagaimana menulis yang sesuai SEO. Apa itu SEO? SEO atau Search Engine Optimization akan membantu artikel kita lebih dikenali oleh google, guys. Materi SEO ini menurutku pusatnya ilmu dalam kepenulisan di dunia per blog an. 

8.       Permak tampilan Blog

Menjadikan rumah blog kita dengan tampilan yang lebih fresh dan cantik. Dimana beres-beres template yang lebih aman SEO.

9.       Custom Domain

Dalam kelas ini pun diberi tuntunan untuk dapat merubah domain blog blogspot kita dengan beragam pilihan domain yang disediakan. Di sini aku memilih .com sebagai domain rumah blogku.

10.   Personal Branding

Pada materi ini mba Marita memperkenalkan bagaiimana cara membranding diri sebagai blogger agar lebih dikenal orang. Dari mulai sering share di sosmed, ikut beragam komunitas blog dan menjalankan blog walking dalam sebuah komunitas blog.

11.   Content Plan

Bila kita sering mengalami writer block maka sebaiknya kita menggunakan content plan untuk menyingkirkan writer block kit aitu. Hal ini telah teruji dan nampaknya patut terus untuk dilakukan. Di dalam blog ku ada conten planku yang isinya mengenai resolusi 2021 guys.

12.   Job untuk Blogger

Uang mungkin bukan tujuan utama, namun itu bisa menjadi bonus saja. Dan tentunya peningkatan kualitas blog lebih utama diperhatikan di awal untuk ke depannya dapat lebih professional menjalankan sebiah job dari blog.

13.   Canva

Dalam tulisan artikel dalam blog pun diharapkan memiliki gambar-gambar yang memikat pembaca. Jadi tak hanya berisi tulisan melulu, maka canva menjadi jalan pintas untuk melakukan pencerahan penglihatan yang disematkan di dalam tulisan artikel-artikel blog kita. Dalam blogku ada tugas menceritakan gambar yang dibuat dalam canva menjadi sebuah cerita guys, check it out.

Demikian kelas blogspedia coatching batch 1 yang di komandoi oleh mba Marita Ningtyas. Semoga menjadi inspirasi dan motivasi bagi pencinta blog agar lebih bisa mendalami blog. Silahkan kunjungi mba Marita Place untuk info-info terkait ke depannya mengenai blogspedia ini ya guys. See U next 😊

 

Maulina Ismaya Dewi
Seorang ibu dari tiga orang anak, dan guru di sekolah yang mencintai dunia literasi. Pembelajar yang terus belajar untuk peningkatan kualitas diri, dan agar bermanfaat bagi sesama dunia akhirat. Berharap menggapai Husnul Khotimah, dan taman surga terindah.

Related Posts

Posting Komentar